Header Ads

Header ADS

Manchester United Tak Lagi Prioritaskan Mauricio Pochettino, Ini Gantinya

Manchester United Tak Lagi Prioritaskan Mauricio Pochettino, Ini Gantinya - Kursi kepelatihan Manchester United masih menjadi topik yang hangat untuk dibicarakan. Pasalnya, Ralf Rangnick sepertinya hanya akan bertahan sampai musim 2021/22 resmi berakhir.

Rangnick ditunjuk sebagai pengganti Ole Gunnar Solskjaer yang dipecat pada bulan November 2021 lalu. Ia sepakat bergabung dengan the Red Devils sebagai pelatih interim dengan masa jabatan hingga akhir musim 2021/22.

Baca Juga : Dilematis, Kekacauan Manchester United Gara-Gara Cristiano Ronaldo?

Setelahnya, Rangnick akan menjadi konsultan Manchester United selama dua tahun. Jadi tidak heran kalau raksasa Inggris tersebut masih sering dikaitkan dengan beberapa pelatih ternama.

Salah satu nama yang sering dikaitkan dengan mereka adalah Mauricio Pochettino. Dia bukan nama baru dalam bursa pelatih Manchester United, sebab ia pernah dilaporkan akan menjadi pengganti Jose Mourinho di tahun 2018 lalu.

Prioritas Lain

Sebelum menunjuk Rangnick, Manchester United sebenarnya telah membidik Pochettino sebagai pelatih permanen. Namun PSG - klub Pochettino saat ini - gagal mendapatkan kata 'iya' dari Zinedine Zidane.

Pochettino digadang-gadang sebagai kandidat pengganti Rangnick di akhir musim nanti. Namun laporan terbaru berkata bahwa Manchester United sudah kehilangan ketertarikan pada pria berkebangsaan Argentina tersebut.

The Times mengabarkan kalau Manchester United telah mengalihkan perhatiannya ke sosok lain. Mereka mematok pelatih Ajax Amsterdam, Erik ten Hag, sebagai buruan utama pada musim panas nanti.

Siap Menghadapi Tantangan Baru

Nama Erik ten Hag mencuat ke permukaan setelah berhasil membawa Ajax Amsterdam melaju hingga babak semifinal Liga Champions tahun 2019 lalu. Sejauh ini, ia sudah menyumbang dua gelar liga buat Ajax.

Isu kepindahannya sedang menguat belakangan ini. Apalagi setelah pria berumur 51 tahun itu mengungkapkan niatannya untuk melanjutkan karier di klub lain pada bulan Desember 2021 lalu.

"Saya pikir saya sudah siap. Saya akan senang kalau bisa mengambol tantangan itu. Namun saya tidak mengejarnya," ujar Ten Hag seperti yang dikutip dari Metro.co.uk.

Prediksi Bola Malam Ini

Prediksi Bola Hari Ini

Prediksi Bola Akurat

"Andai langkah itu tidak pernah datang, saya takkan berkata bahwa karier kepelatihan saya telah gagal. Namun rasanya saya sudah punya kompetensi yang cukup untuk mengambil tantangan itu," pungkasnya.

Diberdayakan oleh Blogger.
Rainbow Pinwheel Pointer